Logo Klinik Gigi Joy Dental
Beranda » Artikel » Cara Mengatasi Gigi Goyang dan Bau Mulut Karena Diabetes Melitus

Cara Mengatasi Gigi Goyang dan Bau Mulut Karena Diabetes Melitus

Mei 8, 2023

Klinik Gigi Joy Dental, Yogyakarta - Sobat Joy, apakah Sobat Joy sedang mengalami gigi goyang dan bau mulut? Apabila Sobat Joy sedang mengalami gigi goyah dan bau mulut, sebaiknya segera diperiksakan ya, karena bisa jadi hal tersebut merupakan gejala dari penyakit diabetes melitus. 

Lalu, bagaimana mengatasi gigi goyah dan bau mulut karena diabetes melitus? Yuk, simak artikel dibawah ini ya Sobat Joy!

Penyebab Gigi Goyang dan Bau Mulut pada Diabetes Melitus

Sobat Joy, penyakit diabetes melitus atau sering disebut penyakit gula atau kencing manis merupakan sebuah penyakit yang disebabkan oleh gangguan metabolisme kompleks. Diabetes melitus ditandai dengan adanya hiperglikemia kronis atau tingginya kadar gula dalam darah. 

Berkurangnya produksi insulin, gangguan kerja insulin, atau kombinasi keduanya mengakibatkan ketidakmampuan glukosa untuk diangkut dari aliran darah ke jaringan tubuh, yang pada akhirnya akan menyebabkan kadar glukosa darah tinggi dan juga tingginya ekskresi gula dalam urin (Newman et al, 2012).  

Informasi terkait cara mengatasi gigi goyang karena diabetes, Sumber: lifepack.id

Informasi terkait cara mengatasi gigi goyang karena diabetes, Sumber: lifepack.id

Selain itu beberapa gejala diabetes melitus yang lain diantaranya adalah rasa haus yang meningkat, sering buang air kecil, kelelahan, dan bahkan penglihatan kabur.

Pada penderita diabetes melitus (terutama dengan kadar gula darah yang tidak terkontrol) juga dapat menyebabkan banyak manifestasi pada mulut, diantaranya adalah bibir dan mulut terasa kering, mulut dan lidah terasa terbakar, berkurangnya aliran saliva (air liur), dan gingivitis (radang gusi) serta periodontitis (radang pada jaringan pendukung gigi). 

Peradangan pada jaringan pendukung gigi ini menyebabkan pembengkakan pada gusi dan adanya resorbsi tulang alveolar (tulang pendukung gigi), sehingga perlekatan pada gigi kurang adekuat dan menyebabkan kegoyahan gigi. Radang pada jaringan pendukung gigi serta kurangnya aliran saliva ini juga yang menyebabkan adanya bau pada mulut.

Cara Mengatasi Gigi Goyang dan Bau Mulut pada Diabetes Melitus

Sobat Joy, terdapat beberapa cara untuk mengatasi gigi goyah serta bau mulut yang disebabkan karena diabetes melitus, seperti:

1. Menjaga Kebersihan Gigi dan Mulut Secara Rutin

Kebersihan gigi dan mulut sangat penting untuk dijaga, terutama bagi penderita diabetes melitus. Gosok gigi minimal dua kali sehari setiap setelah makan dan sebelum tidur ya Sobat Joy. Selain itu Sobat Joy juga sebaiknya membersihkan sela-sela gigi dengan dental floss serta rajin membersihkan lidah menggunakan pembersih khusus lidah.

Ilustrasi gigi yang goyang, Sumber: miamiperio.com

Ilustrasi gigi yang goyang, Sumber: miamiperio.com

2. Rutin Mengunjungi Dokter Gigi

Mengunjungi dokter gigi untuk melihat keadaan gigi dan mulut sebaiknya dilakukan setiap 6 bulan sekali ya Sobat Joy, sehingga kita akan segera mengetahui jika gigi dan mulut kita butuh perawatan segera.  

Kegoyahan pada gigi yang dialami biasanya memerlukan beberapa perawatan khusus, seperti perawatan splinting dan dilanjutkan dengan perawatan pada gusi dan tulang alveolar yang mengalami resorbsi.

3. Menjaga Pola Makan dan Gaya Hidup yang Sehat

Sobat Joy, menjaga pola makan sangat penting untuk menjaga tubuh kita dari berbagai penyakit, termasuk diabetes melitus. Penderita diabetes melitus sebaiknya menjaga asupan karbohidrat dan gula yang dikonsumsi, serta mengurangi makanan cepat saji.

Selain itu juga perlu memperbanyak makanan yang mengandung lebih banyak serat, protein, maupun lemak agar memperlambat naiknya kadar gula dalam darah. 

Selain menjaga pola makan, penderita diabetes melitus juga sebaiknya tetap bergerak aktif, seperti sering berjalan, melakukan kegiatan rumah sehari-sehari, bersepeda, dan berolahraga. Selain itu juga tetap menjaga berat badan yang normal sesuai dengan Body Mass Index

Kondisi mulut yang bau, Sumber: health.kompas.com

Kondisi mulut yang bau, Sumber: health.kompas.com

4. Menjaga Kadar Gula dalam Batas yang Normal

Sobat Joy, penderita diabetes melitus harus rajin mengecek kadar gula yang ada dalam tubuhya, agar dapat mengetahui apakah kadar gula darah dalam tubuhnya masih dalam rentang normal. Dengan kadar gula darah yang tetap terkontrol dengan baik, maka akan meminimalisir terjadinya berbagai komplikasi yang muncul termasuk kegoyahan gigi dan bau mulut.

Jadi, kalau Sobat Joy punya keluhan gigi goyah karena ada penyakit tertentu segera periksakan ke dokter gigi terdekat ya!

Penulis: Drg. Dahin Muanjatun

 

Referensi:

Newman, M.G.,  Carranza, F. A., Forrest, J. L., Kenney, E.B., Klokkevold, P. R., Novak, M.J., Preshaw, P., Takei, H.H., 2012, Carranza’s Clinical Periodontology, 11th ed., China : Elsevier

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram