Logo Klinik Gigi Joy Dental
Beranda » Artikel » Klinik Gigi Joy Dental Cabang Gamping

Klinik Gigi Joy Dental Cabang Gamping

Oktober 19, 2020

Klinik Gigi Joy Dental GampingSudah pernahkah Sobat Joy perawatan gigi di Klinik Gigi Joy Dental Cabang Gamping? Mungkin beberapa dari Sobat Joy sudah pernah mengunjungi Joy Dental Gamping. Bagi yang belum pernah, yuk simak penjelasan berikut.

Sejarah Klinik Gigi Joy Dental Gamping

Klinik Gigi Joy Dental Gamping merupakan cabang ketiga yang didirikan drg. Yenny Maria, sebagai pemilik dari Klinik Gigi Joy Dental. Klinik ini resmi didirikan pada bulan Agustus 2015. Sebelum nya, klinik cabang ketiga ini lokasi nya berada di area bantul, sebelah selatan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), dengan 2 dental unit.

Kepercayaan pasien yang semakin lama semakin meningkat, membuat klinik di area bantul tersebut sudah tidak mampu lagi menampung jumlah pasien. Agar dapat semakin meningkatkan pelayanan, Klinik Gigi Joy Dental Bantul kemudian bergeser sedikit ke wilayah gamping, tepat nya, di Jalan Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang, Gamping, Yogyakarta, disebelah selatan simpang tiga Ringroad Gamping.

Fasilitas Klinik Gigi Joy Dental Gamping

Klinik Gigi Joy Dental Gamping dilengkapi dengan 3 Dental Unit yang canggih dan dokter gigi yang ahli dibidangnya. Klinik Gigi ini juga dilengkapi dengan ruang tunggu yang nyaman, fasilitas free wifi. serta TV kabel yang dapat membuat pasien nyaman selama menunggu panggilan dokter. Klinik lantai berlantai 2 ini juga memiliki area mushola yang bersih dan kamar mandi.

Klinik Gigi ini didirikan untuk memberikan fasilitas perawatan gigi yang profesional bagi masyarakat Yogyakarta. Khusus nya di wilayah Yogyakarta bagian Barat dan Selatan seperti wilayah bantul, gamping, atau kulonprogo. Berbagai macam perawatan gigi bisa dilakukan di Joy Dental Gamping mulai dari behel gigi, tambal gigi. Pembersihan karang gigi, pembuatan gigi palsu, cabut gigi, pemutihan gigi, veneer gigi, dll.

Protokol dan Prosedur Perawatan Gigi

Klinik Gigi Joy Dental juga selalu menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penularan virus Covid 19 yang akhir-akhir ini sedang terjadi di Indonesia. Seluruh pasien yang akan mengunjungi Joy Dental baik dari dalam atau dari luar Jogja. juga dihimbau untuk selalu mengikuti protokol kesehatan mulai dari wajib menggunakan masker.

Cuci tangan sebelum dan sesudah memasuki area klinik gigi, jaga jarak, cek suhu tubuh dan wajib mengisi formulir monitoring Covid 19. Khusus pasien yang datang dari luar Jogja apabila ingin melakukan perawatan gigi. Harus membawa surat hasil rapid test yang wajib ditunjukkan sebelum melakukan perawatan gigi di Joy Dental Gamping.

Jika Sobat Joy akan melakukan perawatan gigi di Klinik Gigi Joy Dental Cabang Gamping disarankan untuk reservasi atau mendaftar terlebih dahulu sebelum datang untuk perawatan. Mengapa harus reservasi? Hal ini bertujuan agar Sobat Joy mendapatkan jadwal yang sesuai untuk perawatan gigi. Selain itu juga untuk mengantisipasi jika jadwal janjian penuh. Sobat Joy bisa mengganti hari untuk perawatan sehingga Sobat Joy tidak repot sudah jauh-jauh datang ternyata jadwal janjiannya sudah penuh.

Klink Disini untuk lokasi tepat Klinik Gigi Joy Dental Cabang Gamping.

Klinik Gigi Joy Dental Gamping selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik dan memudahkan pasien yang akan datang untuk melakukan perawatan gigi. Tidak lupa juga selalu mengingatkan 1 hari sebelumnya kepada semua pasien bahwa dihari berikutnya ada janjian untuk melakukan perawatan gigi gigi Joy Dental Gamping.
Di ulang tahun yang ke-9 ini, Kami seluruh keluarga besar Klinik Gigi Joy Dental Gamping mengucapkan HAPPY ANNIVERSARY Klinik Gigi Joy Dental, semoga semakin sukses, terus berkembang, tetap menjadi klinik gigi nomor satu dan selalu memberikan pelayanan terbaik kepada semua pasien.

Kunjungi Juga Youtube dan Instagram Joy Dental untuk update informasi, tips & trik menjaga kesehatan gigi.

Baca Juga : Perawatan Gigi Apa Saja Yang Boleh Dilakukan Oleh Ibu Hamil?

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram