Logo Klinik Gigi Joy Dental
Beranda » Artikel » Cara Mencegah Gigi Berlubang Pada Anak

Cara Mencegah Gigi Berlubang Pada Anak

Oktober 9, 2021

cara mencegah gigi berlubang pada anakTahukah Sobat Joy Dental, permasalahan gigi yang sering dialami oleh balita dan anak-anak salah satunya adalah gigi berlubang pada anak. Mereka rentan terkena gigi berlubang, karena kegemarannya makan dan minum yang manis-manis dan kurang memperhatikan kebersihan gigi setelahnya.

Sisa makanan yang menempel pada permukaan atau sela-sela gigi akan membentuk asam yang dapat merusak enamel gigi, akibatnya gigi menjadi berlubang. Jika lubang gigi dibiarkan, akan menganggu anak dalam proses makan dan aktivitas lainnya karena ada kemungkinan lubang gigi bertambah besar dan menyebabkan sakit gigi.

Simak beberapa tips mencegah munculnya gigi berlubang pada anak:

  1. Minum banyak air putih
    Selain untuk menjaga cairan tubuh, meminum cukup air putih dapat membantu menjaga kesehatan gigi. Karena jika kurang cairan akan menyebabkan produksi air liur berkurang sehingga bakteri yang ada di dalam mulut semakin berkembang karena tidak dapat dilawan dengan air liur. Selain itu, minum air putih setelah makan dapat membantu self-cleansing mulut dan gigi.
  2. Membiasakan anak menyikat gigi dengan benar
    Mengajari untuk menyikat gigi secara rutin setelah makan dan sebelum tidur malam merupakan salah satu kebiasaan baik yang harus diajarkan pada anak sejak kecil. Selain itu, penting juga untuk mempraktekkan cara menyikat gigi yang benar supaya kondisi gigi anak tetap sehat dan bersih. Untuk anak yang belum bisa menyikat gigi sendiri dapat dibantu oleh orang tua agar terjamin kebersihannya.
    Hal ini dapat menjadi kebiasaan baik untuk anak-anak jika dilakukan secara rutin, sampai anak beranjak remaja hingga dewasa.
  3. Menggunakan pasta gigi ber-fluoride (untuk anak diatas 2 tahun)
    Kandungan fluoride yang terdapat dalam pasta gigi membantu mencegah munculnya gigi berlubang, sehingga penting untuk memilih pasta gigi dengan kandungan yang sesuai ya sobat Joy Dental
  4. Mengajak periksa ke dokter gigi sejak dini
    Mangajak anak periksa rutin ke dokter gigi sedini mungkin minimal 6 bulan sekali dapat membantu mencegah permasalahan gigi yang mungkin akan terjadi dan membantu anak untuk lebih memperhatikan kesehatan gigi dan mulutnya. Sobat Joy Dental juga bisa konsultasi dengan dokter gigi Joy Dental agar kondisi gigi anak Sobat Joy Dental bisa diperiksa dan dirawat sedini mungkin.

Dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut anak, peran orang tua sangat dibutuhkan. Maka dari itu, mari cegah anak dari mengalami gigi berlubang, karena mencegah lebih baik dari mengobati.

Ditinjau oleh: drg. Feby Putri Aswidya

Kunjungi Juga Youtube dan Instagram Joy Dental untuk Update informasi. Tips & trik menjaga kesehatan gigi

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram